•  SMK AL MUSLIM ADAKAN PERAYAAN HARI KARTINI DAN HARI BUMI
  • Alhamdulillah dengan  kreativitas dan ketekunan, ternyata kaleng bekas cat  pun dapat dibuat kembali menjadi barang yang bermanfaat. Membuat sesuatu yang lebih bermanfaat dari barang bekas tentunya kita kenal dengan konsep 3 R, yaitu 3R atau Reuse, Reduce, dan Recycle.
  • SMK Al Muslim Tambun  menyelenggarakan kegiatan workshop lingkungan untuk sekolah-sekolah setingkat SD  yang ada dibeberapa  wilayah  Bekasi.
  • Terik matahari tidak mengurangi antusiasme siswa-siswi SMK Al Muslim Tambun di lapangan Basket, Jum’at / 12 April 2013.

Sejarah Singkat

Berawal dari keinginan untuk berpartisipasi dan peduli terhadap kondisi masyarakat Tambun - Bekasi, tanggal 26 Maret 1979 Yayasan Al Muslim didirikan. Pada kurun waktu 1979-1986, kegiatan lebih diarahkan pada peningkatan kualitas pendidikan ummat melalui jalur sekolah dan majelis ta'lim serta pemberian santunan kepada kaum dhuafa.

Sadar akan kebutuhan dan tuntutan perlunya lembaga pendidikan berkualitas, yang berorientasi pada pengembangan fitrah manusia baik fitrah jasadiyah maupun ruuhiyah dan fungsi manusia baik sebagai hamba Allah maupun sebagai khalifah Allah, yayasan Al Muslim mendirikan sekolah :

- SMEA Al Muslim, dimulai pada tahun ajaran 1986 - 1987
- SDI Al Muslim, dimulai pada tahun ajaran 1994 - 1995
- SLTP Al Muslim, dimulai pada tahun 1996 - 1997
- TKI Al Muslim, dimulai pada tahun ajaran 1997 - 1998
- SMU Al Muslim, dimulai pada tahun ajaran 1999 - 2000

Untuk meraih hasil yang maksimal dari proses pendidikan, kami mengembangkan pola pendidikan satu hari penuh, dengan kurikulum yang terintegrasi antara pendidikan iman, pendidikan ilmu pengetahuan dan teknologi, pendidikan fisik serta pendidikann kepemimpinan.


Dengan proses pembelajaran yang mengacu pada pendekatan learning by doing, dimana membutuhkan kreatifitas, inisiatif dan disiplin bukan hanya dari siswa tetapi juga dari guru, maka membuat proses belajar menjadi lebih menarik dan menyenangkan. Bukan hanya ruang kelas/laboratorium yang kami gunakan sebagai tempat belajar, tapi juga lingkungan pendidikan seluas 3,7 Ha.


Sebagai bagian dari ikhtiar, masih banyak yang belum lagi yang harus diperbaiki. Tapi dengan kebersamaan usaha, partisipasi dan do'a semua pihak, kita akan mampu mensejajarkan diri dengan bangsa-bangsa maju.

Dikutip dari Profil Yayasan Al Muslim

Tidak ada komentar:

Posting Komentar